Minggu, 11 November 2012

OLEH-OLEH KHAS ACEH


Bagi anda yang ingin membawa pulang oleh-oleh khas aceh, banyak makanan khas Aceh yang bisa anda jadikan sebagai buah tangan.Berikut beberapa oleh-oleh khas Aceh yang bisa anda jadikan pilihan saat mudik.Selain enak dan lezat, makanan-makanan ini juga bisa dibeli dengan harga yang terjangkau.
1.      Dendeng Aceh
Makanan yang satu ini memang khas, rasanya enak, dan bertahan lama.Cocok bagi anda yang melakukan perjalanan jauh. Untuk mendapatkan dendeng ini anda bisa membelinya di Toko Dendeng Seulawah di depan Terminal Batoh, atau yang ada di Jalan Chik Ditiro Banda Aceh. Bila kesulitan mencari kedua tempat tersebut anda tidak perlu pusing karena di tempat-tempat yang menjual souvenir Aceh seperti di kawasan Peunayong dan Pasar Aceh juga tersedia dendeng.
2.      Timphan
Sebagai makanan khas Aceh, timphan memang selalu menjadi idola.Walaupun bentuknya berupa kue basah tapi timphan bisa bertahan hingga dua hari.Agar bertahan lebih lama timphan dibuat dalam tekstur yang lebih kering dan dikemas dalam kotak yang bersegel.






3.      Adee Meureudu ( Bika Aceh)
Makanan yang berasal dari daerah Pidie Jaya ini memang sedang naik daun, rasanya bervariasi ada yang dari tepung terigu, ada yang dari singkong, di Banda Aceh kue ini bisa dijumpai di beberapa gerai-gerai swalayan. Atau jika ingin langsung ke tempat produksinya anda bisa langsung ke toko Adee Kak Nah yang ada di Lambaro.

4.      Kopi
Kopi Aceh sudah sangat terkenal hingga ke manca negara, membawa kopi sebagai oleh-oleh pasti sangat cocok.Karena selain untuk anda racik sendiri di rumah, juga bisa menjadi suguhan yang nikmat bagi tamu-tamu yang berkunjung ke rumah anda saat hari raya.




5.     Souvenir Aceh
Rasanya tak lengkap membawa oleh-oleh Aceh tanpa membawa souvenir khas daerah ini. Souvenir Aceh bisa berupa t-shirt, pin, gantungan kunci, boneka, dompet, tas dan berbagai macam jenis lainnya. Bisa anda dapatkan di toko-toko khusus yang menjual souvenir, pasti akan menjadi oleh-oleh yang berkesan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar